Headlines News :
Home » » Zona Merah di Indonesia Turun Jadi 33 Daerah

Zona Merah di Indonesia Turun Jadi 33 Daerah

Written By Info Breaking News on Jumat, 07 Agustus 2020 | 15.04

Jakarta, Info Breaking News – Berdasarkan data per 2 Agustus 2020 yang diterima dari total 33 provinsi, tercatat ada perubahan zona risiko dalam beberapa provinsi di Indonesia.

 

"Namun data dari Provinsi Jawa Timur belum kami terima dengan lengkap dari Kementerian Kesehatan (Kemkes). Sehingga kami hanya mengumumkan pada saat ini untuk zona di 33 provinsi,” kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito dalam keterangan persnya, Kamis (6/8/2020).

 

Dari 33 provinsi tersebut, zona risiko merah atau tinggi mengalami penurunan dari yang awalnya 44 daerah menjadi 33 daerah. Sedangkan zona risiko sedang mengalami kenaikan dari 160 daerah menjadi 194 daerah.

"Perubahan dari analisa Minggu lalu tentang zonasi, zona risiko tinggi 44 turun menjadi 33, sedangkan zona risiko sedang dari 160 naik menjadi 194,” tuturnya Wiku.

Meski demikian, delapan kabupaten atau kota yang memiliki status zona merah tidak menunjukkan adanya perubahan selama empat pekan ini. Delapan kabupaten tersebut adalah Jakarta Barat dan Jakarta Pusat di DKI Jakarta; Semarang di Jawa Tengah; Banjar, Banjar Baru dan Tabalong di Kalimantan Selatan; dan Medan dan Deli Serdang di Sumatera Utara.

"Untuk delapan kabupaten/kota zona merah tanpa perubahan dalam empat minggu. Jadi dalam waktu satu bulan ada delapan kota/kota zona merah tanpa ada perubahan,” jelasnya.

Melihat hal tersebut, Wiku mengimbau agar pemerintah daerah lebih memperhatikan lagi penanganan Covid-19 di wilayah masing-masing dan secara rutin melaporkan kendala yang dihadapi kepada Satgas Penanganan Covid di tingkat pusat.

"Dan agar menjadi perhatian untuk seluruh anggota masyarakat di delapan kabupaten kota ini untuk jangan lelah untuk menerapkan protokol kesehatan yaitu dengan jaga cara, cuci tangan dan pakai masker, karena ini adalah satu-satunya cara kita untuk bisa mengendalikan kasus pada saat ini,” tuturnya.

Wiku juga mengharapkan delapan kabupaten dan kota zona merah yang disebutkan di atas dapat menunjukkan perubahan dan menjadi lebih baik pada pekan-pekan berikutnya. ***Rina Trian

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved