Headlines News :
Home » » Ketua Dewan Pers Minta Jurnalis Tidak Terseret Jadi Buzzer di Pemilu 2024

Ketua Dewan Pers Minta Jurnalis Tidak Terseret Jadi Buzzer di Pemilu 2024

Written By Info Breaking News on Selasa, 20 Juni 2023 | 09.04

Ketua Dewan Pers, Ninik Rahayu

Jakarta, Info Breaking News
- Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu mengingatkan para jurnalis agar tidak terseret menjadi buzzer pihak tertentu pada Pemilu 2024 nanti.

"Pers berkomitmen kejadian pada pemilu sebelumnya yang menyebabkan keterbelahan polarisasi bangsa tidak terjadi kembali," kata Ninik, Selasa (20/6/2023).


Oleh karena itu, penting bagi jurnalis agar tidak bias dan jadi pendukung salah satu pihak tertentu, baik itu parpol maupun oknum yang mengatasnamakan kepentingan publik.


Menurutnya, sejak era kebebasan pers, yang dulu sangat sukar mendapat surat ijin usaha penerbian pers (siup) sehingga para pemimpin redaksi dirasa sangat selektif merekrut para wartawan, dan lama proses nya dari koresponden hingga mencapai wartawan atau jurnalis. Namun kini siapa saja bisa mendapatkan ijiin membuat media online, sehingga publik merasakan betapa terkadang terlalu banyak oknum wartawan karbitan yang bahkan tidak memahami kode etik jurnalistik, mendadak bisa menyandang predikat wartawan, dan terjadi lah berita tidak bermutu karena hanya copy paste,tapi gayanya meliput dilapangan terkesan urakan, dan banyak terindikasi melanggar hukum .

Untuk itulah Ninik berharap para jurnalis harus mau dididik dan banyak belajar dari para senior nya agar ikut andil dalam menghadirkan pemilu yang baik, sehat dan demokratis, bukan justru menjadi partisan pihak tertentu pada pesta demokrasi yang sudah didepan mata. 


"Bukan partisan tertentu, bukan pemilik modal tertentu, tapi betul betul untuk kebutuhan demokrasi kita, sehingga pemilu kita adalah pemilu yang kondusif, pemilu yang jujur dan adil, dan pers kita komisten serta ikut kondusif dalam penyelenggaraan pemilu ini," ungkapnya.

 

Selanjutnya, ia juga mengimbau agar insan jurnalis selalu berpegang pada kode etik dan pedoman-pedoman lainnya saat bertugas.


"Insan pers selalu menjaga komitmen, dalam menjadi garuda terdepan menjaga keutuhan bangsa dan negara," pungkas Ninik. *** Emil F Simatupang. 


Dapatkan berita aktual lainnya, hanya tinggal klik Beranda di bawah ini.

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved