Headlines News :
Home » » Dewas KPK Usut Aksi Nyeleneh Johanis Tanak yang Diduga Temui Tersangka Kasus Suap

Dewas KPK Usut Aksi Nyeleneh Johanis Tanak yang Diduga Temui Tersangka Kasus Suap

Written By Info Breaking News on Kamis, 14 September 2023 | 00.21

Johanis Tanak

Jakarta, Info Breaking News
- Anggota Dewan Pengawas (Dewas) KPK Albertina Ho menyampaikan pihaknya masih akan terus menindaklanjuti laporan terkait dugaan pertemuan pimpinan KPK dengan seorang tersangka yang juga tahanan KPK di lantai 15 Gedung Merah Putih KPK, Jakarta.

Albertina sebelumnya tak menepis kabar bahwa pemimpin KPK yang dimaksud ialah Johanis Tanak. 


"Kalian sudah tahu, kok tanya saya. Wartawan lebih tahu dari saya," katanya kepada awak media di Gedung ACLC KPK, Jakarta, Rabu (13/9/2023).


Sementara itu, tahanan yang bertemu dengan Johanis diduga adalah mantan Komisaris PT Wika Beton, Dadan Tri Yudianto yang terseret kasus suap pengurusan perkara di Mahkamah Agung (MA).


"Kalau di laporan itu sih katanya Dadan Tri, tapi betul atau enggak kita enggak tahu," ujar Albertina.


Sebelumnya, mencuat kabar bahwa ada tahanan yang menemui pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK. Terkait kabar tersebut, KPK belum memberikan jawaban pasti.


"Tempat pemeriksaan para tahanan KPK itu di lantai dua, itu yang sepemahaman yang kami ketahui," kata Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri, Selasa (12/9/2023).


Tahanan tersebut dikabarkan mendatangi lantai 15 Gedung Merah Putih KPK. Ali Fikri mengatakan lantai 15 memang merupakan lokasi dimana pimpinan KPK berada. Meski demikian, ia menekankan bahwa kabar tahanan bertemu pimpinan tersebut beredar dari eksternal KPK.


Perlu diketahui, berdasarkan Pasal 36 huruf a UU KPK, pimpinan KPK dilarang untuk menemui maupun berhubungan langsung dengan tersangka maupun para pihak terkait yang punya hubungan dengan pengusutan kasus. ***Jeremy Foster


Dapatkan berita aktual lainnya, hanya tinggal klik Beranda di bawah ini.


Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved