Headlines News :
Home » » Pemerintah Pusat Turunkan Waskita Karya Garap Pembangunan IKN

Pemerintah Pusat Turunkan Waskita Karya Garap Pembangunan IKN

Written By Info Breaking News on Jumat, 01 September 2023 | 04.06


Jakarta, Info Breaking News -
Untuk mempercepat dan menhasilkan banunan kokoh berkwalitas, kini PT Waskita Karya (Persero) Tbk menjadi salah satu BUMN yang membangun Rumah Susun (Rusun) ASN di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara

Menanggapi kondisi ini, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan (PUPR) Basuki Hadimuljono menjamin proyek Rusun ASN sebanyak 47 tower itu dan proyek-proyek IKN lainnya yang digarap Waskita aman.

"Nggak apa-apa, aman," kata Basuki ditemui di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (30/8/2023).

Anggota DPR Tanya Akses ke IKN Naik Apa? Ini Jawaban Menteri Jokowi
Basuki menjelaskan, proyek ini aman karena dikerjakan oleh BUMN dan perusahaan swasta menggunakan sistem Kemitraan/Kerja Sama Operasional (KSO). "Karena dia KSO. Makanya kalau Waskita kita minta KSO supaya anggarannya memang buat proyek itu," terangnya.

Berdasarkan catatan detikcom, pembangunan 47 tower Rusun ASN-Hankam terdiri dari 6 paket pekerjaan fisik dan 4 paket manajemen konstruksi total anggaran senilai Rp 9,4 triliun. Paket 1 Rusun Polri dan BIN oleh penyedia jasa (KSO) Adhi-Nindya-Wiratman, Paket 2 Rusun Paspampres oleh PT Wijaya Karya Bangunan Gedung.

Selanjutnya, untuk Paket 3 Rusun ASN 1 oleh PP-Urban-Jaya Konstruksi (KSO), Paket 4 Rusun ASN 2 oleh PT Hutama Karya, Paket 5 Rusun ASN 3 oleh PT Waskita Karya, Paket 6 Rusun ASN 4 oleh Abipraya-Deta (KSO).

Berdasarkan catatan detikcom, Waskita Karya menderita kerugian dalam beberapa tahun, sahamnya dibekukan, hingga penyertaan modal negara (PMN) dibatalkan dan gagal bayar utang.

Waskita Karya akan menjadi anak usaha PT Hutama Karya (Persero). HK yang akan membantu dalam penyelesaian 2 ruas tol yakni Tol Kayu Agung-Palembang-Betung dan Tol Ciawi-Sukabumi yang menjadi tujuan penggunaan PMN 2022. *** Emilisa


Baca berita menarik lainnya, hanya tinggal klik Beranda dibawah ini
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved