Headlines News :
Home » » Mangkir terus, Ivan Haz Akan Dijemput Paksa Senin Depan

Mangkir terus, Ivan Haz Akan Dijemput Paksa Senin Depan

Written By Infobreakingnews on Jumat, 26 Februari 2016 | 17.58

Ivan Haz

Jakarta, infobreakingnews - Cukup memprihatinkan nasib anak mantan wapres Hamzah Haz yang kini sedang terbelit kasus KDRT dan Narkoba sebagaimana banyak diberitakan beberapa hari ini, padahal sebelumnya pihak Polda sedang menunggu kehadiran Ivan Haz yang sudah dua kali dipanggil namun tidak datang, sehingga pihak penyidik Polda akan memanggil paksa sekalian ditangkap.

Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti mengancam akan menjemput paksa Ivan Haz karena mangkir dari panggilan polisi.
"Saya akan menyiapkan surat perintah membawa paksa saudara Ivan Haz jika tidak kooperatif. Senin nanti kami terbitkan surat perintah membawa paksa," kata Krishna kepada sejumalah media, Jumat (26/2/2016).

Seharusnya, Ivan Haz diperiksa pada Selasa (23/2) lalu untuk pemeriksaan perdana soal dugaan KDRT. Namun, melalui pengacaranya, Ivan Haz meminta penyidik Subdit Renakta Ditreskrimum Polda Metro Jaya untuk mengundur sampai pekan depan.
Meski ada surat permintaan pengunduran pemeriksaan pertama, polisi tidak ingin menunda lagi. Krishna menilai, alasan pengunduran pemeriksaan Ivan Haz tidak jelas.
"Alasan pengunduran pemeriksaannya tidak jelas," imbuh Krishna.

Polisi menetapkan Ivan Haz sebagai tersangka kasus KDRT setelah surat izin dari Presiden Joko Widodo turun. Ivan kemudian dipanggil pada Selasa lalu namum tidak hadir.
Setelah mangkir dari pemeriksaan pertamanya sebagai tersangka, putera mantan Wapres Hamzah Haz itu terseret kasus narkoba. Namanya ikut terseret setelah Kostrad melakukan tes urin terhadap sejumlah personel TNI di Perumahan Kostrad di Tanah Kusir, Jaksel Sabtu (19/2) lalu.

Sampai dengan berita ini diturunkan, belum diketahui dimana keberadaan Ivan Haz, apakah sedang ditahan dimarkas TNI atau bersembunyi disuatu tempat. Dan banyak pihak menilai Ivan juga tidak akan berani datang pada panggilan ketiga Senin lusa, dan Polisi sudah mengantisipasi sega kemungkinannya. *** Dani setiawan.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved