Headlines News :
Home » » Pastikan Sudah Tak Ada Lagi Peredaran Narkoba, Kapolresta Gelar Patroli Kampung Ponton

Pastikan Sudah Tak Ada Lagi Peredaran Narkoba, Kapolresta Gelar Patroli Kampung Ponton

Written By Info Breaking News on Jumat, 27 Januari 2023 | 13.39

Anggota Kapolresta Patroli Kampung Poton

Kalteng
, Info Breaking News - Begitu marak  terjadinya  kasus peredaran Narkoba di sejumlah daerah di Kota Cantik Palangka Raya. Salah satunya adalah Kampung Ponton, Jalan Rindang Banua, Kelurahan Pahandut, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, telah dikenal warga sebagai sarangnya peredaran gelap Narkotika yang ada di Kota Cantik.

Bahkan pada kasus terakhir, akibat permasalahan narkoba di kawasan tersebut hingga menyebabkan satu nyawa anggota Polri aktif di Biddokkes Polda Kalteng, tewas. Untuk memastikan jika di kawasan tersebut tidak ada lagi peredaran narkoba, Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Budi Santosa, melalui Kasat Resnarkoba, AKP GS Rahail menggelar patroli di Kampung Ponton.

Para personel yang menggunakan rompi tersebut melakukan patroli jalan kaki sambil berdialog bersama warga setempat. 

“Karena memang wilayah ini sebelumnya merupakan sarang peredaran narkoba, khususnya jenis sabu. Jadi kami ingin melakukan patroli secara rutin di kawasan ini,” katanya, pada saat dikonfirmasi, Kamis (26/1/2023).

Bahkan, berdasarkan pengakuan para pelaku pengedar sabu yang berhasil pihaknya ungkap beberapa waktu lalu, jika sabu tersebut didapatkan dari seseorang yang ada di Kampung Ponton. Hal tersebut tentu membuat pihaknya semakin meningkatkan upaya patroli, agar dapat memberantas aksi bisnis haram di Kampung Ponton.

“Namun dari hasil patroli cipta kondisi yang kami lakukan tadi, tim kami tidak menemukan adanya tindak pidana Narkotika di wilayah Puntun,” ucapnya.

Tidak hanya memastikan bahwa tidak ada peredaran narkoba, lanjut AKP GS Rahail, patroli ini juga sebagai upaya pihaknya membangun komitmen masyarakat untuk secara bersama-sama memerangi peredaran gelap Narkotika.

“Disela-sela pelaksanaan patroli jalan kaki yang dilakukan, kami berusaha menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada para warga untuk terus bersinergi dalam memerangi peredaran gelap Narkoba,” pungkasnya. *** Surya_Lisda

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved