Headlines News :
Home » » Akhirnya Aung Mendapat Nobel Sekaligus Dinobatkan Warga Kehormatan Roma

Akhirnya Aung Mendapat Nobel Sekaligus Dinobatkan Warga Kehormatan Roma

Written By Unknown on Senin, 28 Oktober 2013 | 09.10

Roma, indobreakingnews  - Pemimpin oposisi Myanmar, Aung San Suu Kyi terus melejit sejak didalam tahanan hingga terbebas dari penjara terhadap dirinya selama puluhan tahun oleh junta militer. Namun hari ini Aung Suu Kyi dinobatkan sebagai warga kehormatan Roma pada Minggu (27/10). Perhargaan itu sebenarnya sudah dianugerahkan kepadanya 19 tahun silam, namun karena Aung berkepanjangan ditahan oleh  Junta Militer, sehingga penobatan ini lama terpendam.
Penerima anugerah Nobel Perdamaian itu diberikan kewarganegaraan Ibu Kota Italia itu pada 1994. Ia tidak bisa mengambilnya karena selama dua dekade ia menjadi tahanan rumah di bawah rezim junta militer.
Wali kota Roma, Ignazio Marino, dalam akun Twitter-nya mengatakan bahwa kota itu akhirnya benar-benar bisa memberikan anugerah tersebut kepada "perempuan yang merdeka".
Dalam upacara yang digelar di balai kota, Su Kyi mengatakan dia tidak pernah melakukan hal yang istimewa. Perempuan itu mengatakan dia hanya membuat "keputusan-keputusan" dalam hidupnya, bukan pengorbanan.
Pada Senin Suu Kyi akan bertemu dengan Perdana Menteri Italia, Enrico Letta dan Presiden Giorgio Napolitano. Dia juga akan bertemu dengan Paus Fransiskus sebelum melanjutkan perjalanan ke Bologna, untuk menerima anugerah warga kehormatan.
Sebagaimana diketahui Roma selama ini sangat hati hati memberikan penghargaan tertinggi seperti ini apalagi  menyangkut penghargaan sebagai warga kehormatan bangsa Romawi, namun Roma memberikan penghargaan tertinggi ini kepada pemimpin oposisi Myanmar ini karena dinilai perjuangannya sangat totalitas terhadap bangsanya.***Novi Koesdarman.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved