![]() |
Jakarta, infobreakingnews - Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan dalam tiga hari ke depan, sejumlah wilayah di tanah air seperti di Papua, Kalimantan, Jabodetabek dan Jawa Timur akan dilanda hujan yang dipicu oleh konvergensi di Selat Karimata dan sejumlah wilayah lainnya.
"Kondisi ini mendukung proses pertumbuhan awan hujan," demikian informasi yang dikutip dari situs resmi BMKG, , Minggu (3/7/2016).
BMKG mengatakan, dalam tiga hari ke depan, terjadi konvergensi di sekitar Selat Karimata, Sulawesi bagian utara, dan Samudera Pasifik utara Papua.
"Ini disertai kelembaban udara yang tinggi di beberapa wilayah di Indonesia," kata dia.
Adapun wilayah yang berpotensi hujan lebat dalam tiga hari ke depan adalah Nusa Tenggara Timur, Papua, Papua Barat, Jawa Timur, Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara.
Sementara wilayah yang berpotensi hujan lebat dan disertai kilat/petir dan angin kencang/puting beliung adalah Sumatera Utara, Papua dan Jabodetabek. ***Shinta Dewi
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !