Headlines News :
Home » » Debat Menko Luhut Dijadwalkan Tanggal 24

Debat Menko Luhut Dijadwalkan Tanggal 24

Written By Info Breaking News on Jumat, 12 Juni 2020 | 03.48

Rizal Ramli dan Luhut Binsar Panjaitan 
Jakarta, Info Breaking News - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan telah menantang siapapun untuk berdebat soal utang Indonesia  Tantangan debat ini sebelumnya disampaikan Menko Luhut melalui pertemuan di sebuah webinar.

Mendengar tantangan tersebut, ekonom senior Rizal Ramli tertarik untuk berdebat dengan Menko Luhut.Debat semula dijadwalkan pada Kamis 11 Juni 2020. Namun, pihak Luhut menjadwal ulang pada 24 Juni 2020.

Sayangnya, Rizal menganggap keputusan waktu debat pada tanggal 24 Juni itu sebagai keputusan sepihak. Rizal mengindikasikan tak akan menghadiri debat sesuai jadwal yang diajukan Luhut.

Menurut jadwal debat semula, Rizal juga meminta kepada Menko Luhut agar turut mengajak menteri di sektor ekonomi, seperti Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

Sedang ia sendiri siap untuk meladeni debat soal utang ini secara sendirian.
Meski demikian, mantan menteri era Gusdur ini mau ada konsekuensi yang harus dibayar dari debat itu.

Rizal pun menawarkan agar dirinya tidak mengkritik pemerintah lagi kalau dia kalah dalam debat.Namun, di sisi lain, kalau pihak Menko Luhut yang kalah, dia ingin menteri Presiden Joko Widodo (Jokowi) di sektor ekonomi mundur.

Itu artinya, menteri seperti Menko Airlangga dan Menkeu Sri Mulyani berpeluang mundur apabila mereka kalah dalam debat. Rizal Ramli Siap Ladeni Debat, Luhut dan Tim Ekonomi Harus Mundur Kalau Kalah | Kedai Pena#rrsiapdebat— Dr. Rizal Ramli (@RamliRizal) June 10, 2020

"Jurus double-kepret: Kalau Rizal Ramli kalah, dia tidak akan mengeritik pemerintah lagi. Sementara kalau RR, sapaannya menang, dia minta tim ekonomi mundur," demikian tulis Rizal melalui @RamliRizal di Twitter, Kamis 11 Juni 2020.

Untuk memfasilitasi debat itu, Jaringan Aktivis Pro Demokrasi (ProDEM) bersedia mewadahi debat antara Rizal dengan Menko Luhut. ProDEM pun menjelaskan, mereka sudah mengatur waktu debat pada 24 Juni 2020, atau 2 minggu setelah debat tersebut diajukan oleh Menko Luhut.

Sayangnya, Rizal menganggap keputusan waktu debat pada tanggal 24 Juni itu sebagai keputusan sepihak.Dirinya pun mengindikasikan kalau dia bakal batal menghadiri debat dan mempercayakan aktivis dari ProDEM

Untuk itu, Menko Luhut mengundang dosen senior Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia Djamester Simamarta ke dalam debat utang luar negeri.
Melalui juru bicaranya, Menko Luhut menyatakan kalau alasannya mengundang Djamester adalah karena dosen UI tersebut sering memberi masukan pada pemerintahan Jokowi.

Seperti diketahui, utang memang menjadi masalah perekonomian di Indonesia sejak dulu.
Hanya saja utang semakin menumpuk di tahun 2020 ini, apalagi ditambah dengan keberadaan wabah virus corona.

Tidak hanya itu, sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) juga memiliki utang yang akan jatuh tempo pada tahun ini, mulai dari PLN, Waskita, Adhi Karya, dan masih banyak lagi.

"Waktu sudah saya tetapkan kepada pihak Bang Rizal Ramli diwakili oleh Bang Adhie Massardi, tanggal 24 Juni ini, dua minggu dari sekarang saya sudah tetapkan," kata penyelenggara debat, Adamsyah Wahab, saat konferensi pers di Jalan Tebet Barat Dalam IV No. 5-7, Jakarta Selatan, Rabu (10/6).

Namun, lokasi penyelenggaraan debat belum ditetapkan hingga sekarang sehingga publik belum tahu apakah acara debat itu bisa dihadiri oleh khalayak umum.*** Jeremy Foster S
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Featured Advertisement

Featured Video

Berita Terpopuler

 
Copyright © 2012. Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life - All Rights Reserved