Jakarta, infobreakingnews - Setelah sukses mendirikan Dua Televisi bergengsi ditanah air, Trans 7 dan Trans TV, putra daerah sumatera ini kemudian membangun wahana rekreasi keluarga Trans Studio diberbagai daerah. Cahirul juga membeli media online detik.com dan menjadikan impian para insan Pers, mampu meng- up date berita teraktual setiap detiknya. Image meng - up date berita perdetik ini mampu dilakukannya setelah membeli media online tersebut seharga Rp.185 miliar, lalu menambah armada reporternya keberbagai Kabupaten seluruh Indonesia. Tidak sampai disitu, si anak singkong kemudian menjadi pengusaha dan juga pemegang saham terbesar di PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk.
Chairul mengatakan, "saya membeli saham Garuda, bikan untuk dijual kepada pihak manapun. Karena Indonesia dikelilingi oleh belasan ribu pulau yang dihuni oleh ratusan juta populasi. Untuk melakukan perjalanan dari satu daerah ke daerah lain, transportasi udara lah yang paling efektif dan sangat dibutuhkan." Oleh karena itu Chairul berani membeli saham Garuda, lalu mengemasnya dengan membaca gelagat pasar domestik, lalu membagi dua, melalui penerbangan Citilink milik Garuda, dengan rate sangat terjangkau.
"Jadi angkutan udara adalah alat transaportasi yang paling efektif. Tidak bisa tidak, harus kembangkan," kata Chairul saat ditemui infobreakingnews.com , di acara peluncuran Pesawat Airbus A380 Citilink, di GMF Soekarno Hatta, Tangerang, Minggu (26/5/2013).
Selaku pemegang saham Garuda Indonesia dia mengatakan, dengan kondisi tersebut banyak pemain atau maskapai penerbangan lain akan masuk merambah pasar yang selama ini dioperasikan Garuda. Hali ini haruslah disikapi dengan matang,agar jangan sampai diambil oleh pemain baru dalam bisnis airways.
Dikatakan dia, meski Garuda Indonesia unggul dalam pengalaman dan jam terbang, bukan berarti tidak waspada dari persaingan.Karena kalau kita lengah, maka orang lain bisa mengambil kesempatan pasar yang terbuka lebar. Walau Garuda merupakan perusahaan penerbangan yang tertua dan memiliki pengalaman, tetap saja harus selalu meningkatkan kwalitas pelayanan pada publik. Demikian Chairul sianak singkong yang semakin merambah ke bisnis penerbangan domestik dan Internasional.***Nadya Emilia



0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !