![]() |
Jakarta, Info Breaking News –
Spekulasi mengenai beredarnya jenis model iPhone terbaru, yakni iPhone 12
terus-menerus dibahas di dunia maya.
Baru-baru ini, seorang
pembocor gadget ternama Jon Posser mengungkap informasi mengenai harga serta
kapasitas penyimpanan suksesor iPhone 11 tersebut.
Melalui akun YouTube-nya,
Posser menyebut Apple bakal meluncurkan empat jenis iPhone 12, yakni iPhone 12
reguler, iPhone 12 Max, iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max.
Posser memastikan bahwa
bocoran kali ini dapat dipercaya lantaran informasi tersebut ia terima langsung
dari sumber yang mengungkap
tanggal peluncuran iPhone SE 2020 dengan tepat beberapa waktu lalu.
Disebutkan
iPhone 12 Reguler dilengkapi layar seluas 5,4 inci sementara iPhone 12 Max
hadir dengan ukuran layar 6,1 inci. Bagi dua model lain yang menyandang
status “Pro”, ukuran layar masing-masing ialah 6,1 inci untuk iPhone 12 Pro dan
6,7 inci untuk iPhone 12 Pro Max.
Keempat
model tersebut nantinya diperkuat dengan jaringan 5G dengan kemampuan hardware
yang lebih tinggi dari lini iPhone 11. Konon, ada pula yang menyebut
iPhone 12 versi Pro bakal dibekali sensor LiDAR seperti iPad Pro.
Untuk
fotografi, kamera utama iPhone 12 akan memiliki resolusi 64 megapiksel dengan
sensor besutan Sonny.
Berikut harga iPhone 12 seperti dikutip dari Hardware Zone, Rabu (13/5/2020):
- iPhone 12 Pro Max/512GB - 1.399 dollar AS (Rp 20,7 juta)
- iPhone 12 Reguler/128GB - 649 dollar AS (Rp 9,6 juta)
- iPhone 12 Reguler/256GB - 749 dollar AS (Rp 11,1 juta)
- iPhone 12 Max/128GB - 749 dollar AS (Rp 11,1 juta)
- iPhone 12 Max/256GB - 849 dollar AS (Rp 12,6 juta)
- iPhone 12 Pro/128GB - 999 dollar AS (Rp 14,8 juta)
- iPhone 12 Pro/256GB - 1.099 dollar AS (Rp 16,3 juta)
- iPhone 12 Pro/512GB - 1.299 dollar AS (Rp 19,2 juta)
- iPhone 12 Pro Max/128GB - 1.099 dollar AS (Rp 16,3 juta)
- iPhone 12 Pro Max/256GB - 1.199 dollar AS (Rp 17,8 juta)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !