![]() |
Jakarta,
Info Breaking News – Perkara surat terbuka Najwa Shihab yang menuding DPR telah mengabaikan isu corona terus berlanjut. Menanggapi hal ini, sejumlah anggota lembaga
perwakilan rakyat pun angkat bicara.
Tak
sedikit dari mereka yang justru menyerang balik wanita berusia 42 tahun tersebut.
Salah satunya dengan membongkar isu keterkaitan Najwa dalam proyek Kartu
Prakerja senilai Rp 5,6 triliun.
Salah
seorang anggota DPR, Arteria Dahlan menilai banyak hal yang disampaikan oleh
Najwa cenderung bersifat provokatif dan tidak benar. Ia pun menantang Najwa
untuk membeberkan secara rinci kepada publik terkait hubungannya dengan startup
Sekolah.mu yang bernaung di bawah PT Sekolah Integrasi Digital, pihak yang
membawahi proyek Kartu Prakerja.
“Apa
benar Sekolah.mu ada kaitan dengan Najwa? Hubungannya apa? Adakah hubungan
kerja komersial sehingga Najwa dijadikan beneficial owner? Kok bisa Sekolah.mu
ditunjuk dan berpotensi dapatkan dana ratusan miliar bahkan triliunan
seandainya tidak saying ungkap?” tutur Arteri saat dihubungi, Selasa
(5/5/2020).
Arteria
mengaku dirinya dipenuhi tanda tanya terkait bagaimana startup yang baru
didirikan bulan Oktober 2019 kok bisa-bisanya dipercaya untuk proyek raksasa
tersebut. Untuk itu, ia meminta kesediaan Najwa untuk menjelaskan
keterlibatannya dengan platform Sekolah.mu.
Tidak
hanya itu, Arteria juga mempertanyakan cara pandang presenter Mata Najwa
tersebut terkait cara mencari uang yang banyak dalam waktu cepat dan tidak
masuk dalam katagori korupsi.
"Lebih
hina mana perbuatan-perbuatan seperti itu dibandingkan para narapidana korupsi
yang sering Najwa bully dan rendahkan harkat, martabat dan kehormatannya?"
tegasnya.
Selanjutnya,
ia menegaskan agar Najwa jangan cuma ghibah tanpa dasar maupun fakta.
“Kalau
sekadar mencari kesalahan kau pikir menjadi keunggulanmu dengan bertameng sikap
kritis, ijinkan kami mulai bersikap kritis dan mulai mengkritisimu. Kami bisa
kritis juga lho mungkin lebih kritis dari najwa, apalagi kami ditempa dan dibesarkan
oleh alam, bukan karena pencitraan dan produk media," tuturnya.
Selain
Arteria, anggota DPR lainnya Andre Rosiade juga ikut membongkar dugaan
keterlibatan Najwa dengan Sekolah.mu. Melalui akun Twitternya, ia menampik
tuduhan Najwa terhadap DPR.
Teman
saya @NajwaShihab yang saya hormati. Kami anggota @DPR_RI terus bekerja baik di
rapat-rapat Virtual atau di Ruang Rapat untuk terus bekerja untuk Rakyat.
Termasuk membantu masyarakat secara langsung di Dapil kami. Agar bisa
mengurangi beban masyarakat akibat Wabah Covid 19," tulisnya di akun
twitter @andre_rosiade, Sabtu (2/5/2020). ***Jeremy
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !